Dulu... bagiku cinta itu hanya
Hanya rasa suka pada kelebihan fisiknya
Hanya senang melihat keelokan wajahnya
Apakah artinya cinta?
Dulu... bagiku cinta itu sekedar
Sekedar senang jalan berdua
Atau bahkan sekedar tertarik pada harta bendanya
Namun... tiba-tiba kau datang
Dan akupun terbangun dari tidurku
Terbangun dari kebutaanku akan cinta
Bukan juga sebuah sekedar
Lebih dari sekedar rangkaian kata
Kebutaanku akan arti cinta
Cinta bukanlah sebuah hanya
Lebih dari rayuan belaka
Pesonamu
Manisnya senyummu
Kedamaian yang kau bawa padaku
Semuanya telah menyadarkanku
Kau sapa ku tiap bertemu
Membuat semangatku bangkit lagi
Ketika diriku dilanda rasa lesu
Kau buatku ceria lagi
Terima kasih banyak jelita
Kau telah mengisi hari-hariku
Ijinkan aku sampaikan sesuatu
Aku cinta padamu
By: Vincent Jonathan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar